Pages

Sunday, August 4, 2013

Maaf lahir dan batin...

Sebentar lagi Lebaran... Hari kemenangan bagi umat Muslim yang telah selesai menunaikan ibadah puasa sebulan penuh. Bulan penuh refleksi dan bersih diri, hingga pantas merayakan kemenangan melawan nafsu duniawi.

Aku jadi ingat mengahadiri sebuah pesta ulang tahun yang meriah. Kebetulan ulang tahun beberapa orang yang bertepatan dalam bulan yang sama. Kebetulan lagi... mewakili 3 generasi, dari belasan tahun, hingga yang sudah lebih dari 80 tahun.

Ketika acara sharing, bagaimana mereka selama ini menjalani hidupnya hingga mendapatkan berkah dan pantas disyukuri dalam sebuah pesta meriah... merekapun bercerita...

Yang utama adalah rasa syukur, karena telah berhasil melewati masa sulit dengan selamat. Diceritakan berbagai kisah sedih dan beratnya hidup hingga dengan kekuatan Tuhan mereka berhasil selamat. Dan akhirnya tibalah sang ibu yang sudah berusia 80 tahun lebih. Sebagai ibu yang sudah sepuh, beliau tidak bercerita, tapi memberikan nasehat... sangat singkat.. dan jelas.... "ojo gawe dosa..." walaupun suaranya lembut bergetar, namun menampar semua yang hadir!.

Siapapun pasti pernah berbuat dosa, termasuk ibu sepuh tersebut. Ibu sepuh tersebut, walaupun tidak bercerita pengalaman hidupnya, pasti memberikan nasehat dengan alasan yang kuat, bahwa dosalah yang membuat hidup kita tidak nyaman.
Mari kita renungkan sekali lagi.. 10 perintah Allah yang tertulis di batu, seperti yang di ajarkan Allah melalui Nabi Musa.

Sepuluh Perintah Allah
  1. Jangan menyembah berhala, berbaktilah kepadaKu saja, dan cintailah Aku lebih dari segala Sesuatu
  2. Jangan menyebut nama Tuhan Allahmu dengan tidak hormat
  3. Kuduskanlah hari Tuhan
  4. Hormatilah ibu-bapamu
  5. Jangan membunuh
  6. Jangan berzinah
  7. Jangan mencuri
  8. Jangan bersaksi dusta tentang sesamamu
  9. Jangan mengingini istri sesamamu
  10. Jangan mengingini milik sesamu secara tidak adil
Kalau kita melanggar perintah tersebut di atas berarti kita telah berbuat dosa.
Sebetulnya kita sudah tahu, bahwa kita berdosa ketika melanggar salah satu di antaranya. Namun kadang muncul pembenaran diri, dengan berbagai alasan atau "ngeles"....lha ini...lha itu...lha anu...lha inu....
Yang kita butuhkan sebenarnya hanyalah jujur pada diri sendiri... mengakuinya dan berusaha untuk tidak mengulanginya lagi. Walaupun sangat mudah sebagai manusia kita mengulangi dan mengulanginya lagi. Tapi Tuhan Maha Pengasih dan Penyayang, sehingga kita selalu diberi waktu untuk menyadari semuanya, mohon ampun...dan pasti diampuni...
"jangan berbuat dosa lagi..." sebuah ungkapan penuh kasih, maaf, dan memberi kesempatan untuk memperbaiki.

Untuk semua saudara dan sahabat yang sebentar lagi merayakan kemenangan dan merayakan hari Raya Idul Fitri, saya mengucapkan selamat atas kesuksesannya menjalani puasa, dan semoga pintu maaf juga terbuka lebar untuk kami sekeluarga apabila dalam pergaulan dan pertemanan telah melukai hati dan mengusik kenyamanan.
Semoga hati kita semua dibersihkan dari segala dosa dan disembuhkan dari guratan luka batin. Amin

No comments:

Post a Comment