Pages

Wednesday, April 3, 2019

10.254 miles, 22 states, in 63 days

18. Upaya menepati kaulan.


Saksi perjalanan ke 22 negara bagian th 1988
Setelah berkelana menempuh 10.254 miles, ke 22 negara bagian dalam 63 hari, dari 5 September sampai dengan 7 November 1988, akhirnya kembali ke Los Angeles, rumah yang dirindukan. Bendera amerika yang terpasang di kendaraan menjadi saksi. Menghantar mereka sampai kerumah dengan ketangguhannya menghadapi panas, hujan dan angin. 

Tahun 1988 hanya menjadi awal. Kita bisa mengatakan sebagai "mecah telur", hingga kemudian bisa melakukan berbagai perjalanan sesuai dengan tujuan utama mereka mengunjungi 50 negara bagian di Amerika. Tentu saja bukan sesuatu hal mudah dan cepat bisa dilaksanakan. Setelah 31 tahun kaulan ini juga belum selesai. Apa saja upaya pencapaian setelah 1988, bisa dilihat di perjalanan mereka hingga sekarang.


1997 - Hawaii. Kunjungan ke Hawaii tahun itu sebetulnya sudah yang ke 2. Yang pertama tahun 1982 yang mempertemukan dengan Eunice Oshiro yang menjadi teman baik selama di Hawaii dan menyambutnya sebagai keluarga ketika mereka berkunjung kembali tahun 1997. Yongkie dan Pokie tinggal di rumah mereka hingga bisa berkumpul dengan keluarga besar Oshiro.

Mereka juga bertemu saudara mereka, Brian di Hilo yang mengajaknya berkeliling Honolulu. Brian seorang mantan militer, sehingga dia bisa mengajak mereka ke markas militer yang tertutup bagi orang luar. Trip kali ini ke Pulau Hawaii dan Pulau Maui. Silahkan klik disini http://www.yongkieandpokie.com/1997/

2003 - Vancouver Island www.yongkieandpokie.com/2003/vi.html

2004 - Colorado www.yongkieandpokie.com/2004/royal.html


2004 - Pikes Peak Cog Railway www.yongkieandpokie.com/2004/cog.html


2004 - Promontory, Utah www.yongkieandpokie.com/2004/promontory.html


2005 - Mount Rushmore, South Dakota www.yongkieandpokie.com/2005/rush.html


2005 - Black Hill Central Trailer www.yongkieandpokie.com/2005/1880.html


2005 - Devils Tower National Monument www.yongkieandpokie.com/2005/devil.html

Perbandingan luas Alaska dengan benua Amerika
2005 - Alaska adalah negara bagian terakhir dan terbesar di AS. Letaknya tidak tersambung dengan daratan Amerika. Semula daratan ini milik Rusia, baru masuk AS 3 Januari 1959. Luasnya 1.718 juta km2. 
Pemandangan dari Holland America Cruiseline
Untuk menjelajah negara bagian ini mereka melakukan 3 kali kunjungan. Pertama tahun 2005, mereka ikut kapal Holland America Cruiseline. Jangan kaget kalau dalam perjalanan ini mereka jarang berbahasa Inggris tapi berbahasa Indonesia, karena hampir separuh crew dari Indonesia. Awalnya mereka dikira orang Jepang. Crew kapal yang dari Indonesia tertawa senang ketika Yongkie mananggapi mereka dengan bahasa Indonesia. Seperti bertemu saudara di negeri orang. Selalu membahagiakan. Naik kapal selama seminggu rasanya hanya melihat Alaska. Tapi tidak berada di Alaska. Alaska Cruise dapat dilihat di sini www.yongkieandpokie.com/2005/cruise

2006 - Untuk merasa berada di Alaska hanya bisa dilakukan dengan jalan darat, yaitu menyusuri The Alaska Highway. Mereka melakukan perjalanan sepanjang lebih dari 6000 miles selama 42 hari. Perjalanan pulang juga harus melewati jalan yang sama karena memang itulah jalan satu-satunya. Perjalanan panjang ini cukup bisa menjangkau beberapa tempat dan juga di Canada. Perjalanan melalui darat bisa dilihat di www.yongkieandpokie.com/alaska

2018 - 12 tahun kemudian tekad untuk menelusuri Alaska di ulangi lagi dengan menggunakan pesawat dan Kereta api. Kali ini perjalanan mereka terpuaskan. Bisa melihat dan berada di Alaska sebagai negara bagian terluas di US. Perjalanan mereka bisa dinikmati di www.yongkieandpokie.com/arr

2007 - San Juan Island www.yongkieandpokie.com/2007/sanjuan.html


2012 - Mount Rainer Scenic Railroad www.yongkieandpokie.com/2012/mrsr.html


2012 - Boise, Idaho www.yongkieandpokie.com/2012/boise.html


2013 - New England adalah wilayah timur laut AS yang terdiri dari negara bagian Maine, Vermont, New Hampshire, Massachusetts, Connecticut dan Rhode Island. www.yongkieandpokie.com/newengland


2014 - Chicago www.yongkieandpokie.com/chicago


2015 - Toronto, Montreal Canada www.yongkieandpokie.com/toronto


2018 - Seattle, menjadi tempat pertemuan dengan tamu Agung dari Indonesia. http://www.yongkieandpokie.com/2018/aap.html

2019 - San Fransisco http://www.yongkieandpokie.com/2019/caltrain.html


2019 - Seattle http://www.yongkieandpokie.com/2019/seattle.html 

Nebraska, Kansas, Iowa dan Michigan
Dalam kurun waktu 31 tahun, masih ada 4 negara bagian yang belum dikunjungi yaitu Nebraska, Kansas, Iowa dan Michigan. Aku hanya bisa memberi semangat,
"Ayo Yong, kaulan harus ditepati, mumpung masih diberi kesehatan dan waktu. Kalau sudah terlaksana lalu syukuran. Buat tumpeng... kan isih wong Jowo... hahaha".

Cerbung kali ini boleh dibilang sebuah catatan perjalanan selama lebih dari 30 tahun dan belum selesai hingga saat ini. Semoga dengan mengenang kembali perjalanan yang berawal dari kaulan di tahun 1988, memberi semangat untuk menyelesaikannya.



T A M A T

1 comment:

  1. Waaah luar biasa bisa mngarungi dunia lha aku jogjakarta tmpat kelahiranku aja rung kabeh ngrti wkwkwk

    ReplyDelete