Pages

Wednesday, April 18, 2012

Sawah Laba-Laba


padang padi
Setelah menempuh perjalanan 110 km ke arah Timur, selama 2 jam, kami sampai di kecamatan Lembor. Sejauh mata memandang hingga di kaki bukit, adalah padang padi yang siap dituai. Ini adalah lumbung padinya pulau Flores. Jarang sekali melihat pemandangan seperti ini di Jawa, setelah banyak gedung dan perumahan di bangun.




sawah laba-laba
Di tempat ini, terkenal dengan sawah laba-laba. Untuk melihatnya, kami harus sedikit berbelok menuju bukit Cara, kecamatan Cancar, kira-kira 5 km. Baik kecamatan Lembor maupun kecamatan Cancar termasuk wilayah Kabupaten Manggarai. Bagi yang biasa berolah raga, naik ke bukit Cara pasti hal mudah. Tante Yani dan Tante Win, memutuskan untuk tidak naik. “nanti lihat fotonya saja!” kata mereka. Dengan dipandu Narti, gadis kecil, aku ada Om Roy naik ke bukit!..... alamaaaakk! Tinggi banget…. Lutut sampai gemetar. Sebentar-sebentar aku berhenti. Tapi, tetap dengan penuh semangat harus sampai atas. Sayang sekali kalau tidak melihat dengan mata kepala sendiri.

Ternyata, sangat sebanding dengan perjuanganku naik ke bukit Cara. Sawah laba-laba cantik sekali!!. Entah... bagaimana mereka membuatnya. Sebuah pekerjaan yang dilakukan dengan hati!.

Setelah kembali turun, ternyata nenek Narti sudah menyediakan kopi untuk kami. Kopi Arabica, dia tanam didepan rumah, dan dimasak sendiri. Tempat ini, sebetulnya bisa menjadi daerah pariwisata yang menguntungkan apabila di kelola dengan baik. Kepada anaknya, aku hanya bisa memberi masukan, supaya bubuk kopi buatan ibunya bisa dikemas, dan dijual kepada pengunjung. Semoga memberi inspirasi kepada mereka untuk meningkatkan penghasilan dan taraf hidup mereka.


No comments:

Post a Comment